168GAMERS - Hari ini Atlus telah menghadirkan tiga buah cuplikan trailer terbaru untuk judul game Etrian Odyssey Untold II, dimana kali ketiga cuplikan trailer yang ditampilkan ini memperlihatkan detil informasi mengenai mode permainan klasik dan sistem Grimoire yang terdapat dalam game tersebut.
Pada mode klasik ini merupakan pengembangan kembali dari serial asli Etrian Odyssey II sehingga kekurangan yang ada didalam serial tersebut telah mendapatkan perbaikan dan kembali hadir pada Etrian Odyssey Untold II. Sedangkan kini Grimoire Stone telah bisa digunakan pada karakter untuk mendapatkan skill baru.
Rencananya judul game Etrian Odyssey II: Knight of Fafnir ini akan dirilis untuk perangkat Nintendo 3DS pada tanggal 27 November 2014 mendatang diwilayah Jepang. Nah, 168GAMERS dapat menyaksikan ketiga cuplikan trailer tersebut dibawah ini.



0 comments:
Post a Comment