168GAMES - Baru-baru ini judul game Slender: The Arrival telah dikabarkan akan juga hadir untuk perangkat PlayStation 4 dan Xbox One, berdasarkan informasi daftar rating yang diberikan oleh PEGI Eropa.
Sebelumnya game Slender: The Arrival telah dirilis pada awal tahun lalu untuk perangkat PC, dengan menghadirkan permainan yang cukup menyeramkan. Dalam game bergenre Adventure FPS ini, pemain akan disuguhkan permainan yang mencekam, dimana pemain akan terisolasi pada sebuah wilayah dan bertahan hidup dari serangan-serangan makhluk aneh.
Untuk Slender: The Arrival yang telah hadir pada Steam ini, juga akan ditambahkan konten baru didalamnya, tetapi pihak pengembang tidak menjelaskan isi konten terbaru tersebut, dikarenakan hal tersebut merupakan sebuah kejutan bagi pemain nanti dalam bermain game buatannya tersebut.
Slender: The Arrival ini dibanderol sebesar USD 10 pada layanan Steam dan sudah bisa dimainkan pada perangkat PC dan Mac. Sedangkan Slender: The Arrival versi PlayStation 3 akan hadir pada tanggal 23 September 2014 dan untuk versi Xbox 360 akan dirilis tanggal 24 September 2014. Dimana game Slender: The Arrival ini akan bisa dimiliki melalui layanan unduh dengan harga USD 9.99.
Namun kabarnya untuk versi PlayStation 4 dan Xbox One, Slender: The Arrival akan hadir pada bulan Mei tahun depan.





0 comments:
Post a Comment